Pages

Selasa, 14 Oktober 2014

Serial Kolosan yang Asyik Ditonton!

Beberapa bulan terakhir, kita disuguhi berbagai drama kolosal di salah satu televisi swasta. Dari drama yang ceritanya mirip-mirip seperti cerita fantasi Lord of the ring dan prince of persia, sampai kisah kolosal kerajaan-kerajaan di tanah barat yang sangat terkenal dan sekarang menjadi budaya atau bagian dari budaya Indonesia.

1. The Adventure of Hatim



Serial yang dibintangi oleh Rajbeer Singh dan Pooja Banerjee ini sebenarnya mulai tayang tanggal 28 Desember 2013 lalu. Hingga kini The Adventure of Hatim masih tayang di India dan menjadi salah satu serial favorit di sana. Serial ini bercerita tentang seorang pangeran bernama Hatim yang terpilih untuk menyelamatkan orang-orang dari kekuatan kekuatan Zargam, Sang penyihir jahat. Serial ini tayang dari senin sampai jum’at dan marathon pada hari jum’at.

2. Jodha Akbar



Jodha Akbar berlatar di abad ke-16 sebelum Taj Mahal dibangun. Ceritanya mengenai Raja Jalal yang menikah demi kepentingan politik dengan Jodha, salah seorang putri Rajput. Awalnya, mereka berdua saling benci dan saling memainkan intrik. Namun, lama-kelamaan, hati keduanya pun luluh dan akhirnya mereka saling mencintai. Serial Jodha Akbar ditayangkan secara marathon di hari sabtu, sedangkan untuk tayangan seperti biasanya dari hari senin-sabtu pukul 20.30 WIB.
 
 
Blogger Templates